.:My Black Corner:.

Friday, June 27, 2008

Merubah aturan waktu dengan menggunakan konsole

Gara sakit tipes dan mengalami panas selama sebulan belakangan ini, ingatan saya agak berkurang. Di rumah sakit sempat me-remote server kantor gara-gara jam system ngaco. Saya dibuat berfikir keras ketika sempat ditanya: "Bagaimana merubah kondisi jam pada system hanya dengan menggunakan konsole?". Padahal syntax-nya begitu sederhana. Sebelum saya jatuh sakit lagi dan hilang ingatan, saya posting artikel soal ini. Minimal mengingatkan diri sendiri.



Aturan perintahnya
# date bbttjjTT

keterangan:
bb=bulan; tt=tanggal; jj=jam; TT=tahun.

Contoh: Misalkan hari ini tanggal 27 Juni 2008 pukul 11:00.
# date 062711002008

Penjelasan:
06=adalah bulan Juni adalah bulan ke-6 dalam hitungan tahun masehi.
27=adalah tanggal hari ini.
11=adalah jam dalam hitungan 24h.
00=adalah menit
2008=adalah tahun.

Tapi andaikata tidak mau repot, ada cara yang sebenarnya lebih gampang dalam mencocokan jam. Analogi, jika seseorang tidak tau jam berapa sekarang solusinya: tanya orang di sekitar yang menggunakan jam atau telepon ke nomor informasi waktu, 103. Kalau jam system bagaimana? Jawabannya, komputer yang terkoneksi langsung ke internet dapat menanyakan ke komputer yang menyediakan fasilitas time server. Contoh kali ini saya memakai fasilitas dari alamat: ntp.ui.edu .

Contoh: Buatlah satu script yang dapat di eksekusi pada saat komputer dinyalakan. Atau masukan baris perintah dibawah ini ke dalam file /etc/rc.local .

#isi perintahnya
ntpdate ntp.ui.edu

Selamat mencoba.

posted by .:CyberColombuzz:. at 11:12 AM 1 comments